Lampu minyak akan habis, namun kita akan menyalakan lampu dengan darah sebab jika kita nyalakan dengan darah dia tidak akan mati

Kamis, 02 Februari 2012

ASY-SYAHID FARIS AUDAH



Asy-Syahid Faris Audah, Pejuang cilik Palestina






Siapa tak kenal Palestina. Negeri tersubur dengan darah syuhada. Sesubur minyak pohon zaitun, yang tumbuh di seantero negeri ini. Lebih dari tujuh dekade ( sejak tahun 1948 ) kafilah syuhada terus bertambah panjang, tiada henti di negeri para Nabi.


Berlembar-lembar cerita seputar syuhada, luka, duka, nestapa, air mata …. Ada yang tersimpan dan tercatat. Namun, jauh lebih banyak lagi yang tercecer. Hanya tercatat pada lembaran Mahkamah Ilahi.